Segala sesuatu diciptakan pasti ada tujuannya. Namun belum semua hal bisa kita ketahui tujuan dari keberadaannya. Misalnya saja kumis kucing. Bukan tanaman kumis kucing loh!!! Tahukah anda apa fungsi kumis yang dimiliki oleh kucing? Jika belum, berikut akan kami berikan jawabannya.
Kumis yang terdapat di pipi kucing ini memiliki nama teknis vibrissae. Fungsinya adalah sebagai semacam sensor untuk berkomunikasi antar kucing. Selain itu kumis pada kucing juga berfungsi untuk membantu dalam beberapa hal, seperti mengira-ngira apakah si kucing dapat melewati sebuah lubang sempit atau tidak.
Kumis pada kucing atau yang juga biasa disebut sebagai rambut taktil ini tebalnya dua kali bulu biasa. Dan perlu anda ketahui juga bahwa sebenarnya rambut taktil ini tidak
hanya berwujud sebagai kumis saja. Rambut taktil ini juga terdapat pada
bagian atas mata dan bagian belakang kaki depan.
Selain itu rambut taktil ini juga menancap ke tubuh kucing tiga kali lebih dalam dibandingkan dengan akar bulu kucing yang lainnya dan akarnya dikelilingi oleh saraf-saraf dan pembuluh darah sehingga sangat sensitif terhadap sentuhan. Jadi jangan sekali-kali mencoba mencabut kumis si kucing yak!!! Itu akan sangat menyakitkan.
Vibrissae ini akan membantu si kucing dalam memburu mangsa di malam yang gelap. Saat mangsa sudah dalam cengkeraman mulutnya, Vibrissae ini akan membantu si kucing untuk mendeteksi keberadaan mangsanya yang berikutnya.
Sedangkan pada saat digunakan untuk berkomunikasi dengan sesama kucing, vibrissae akan menunjukkan emosi si kucing. Saat kumis si kucing ke terdorong ke depan, berarti si kucing merasa ramah atau punya rasa ingin tahu. Sedangkan jika kumis si kucing tertarik
kebelakang, sejajar dengan pipi, berarti si kucing menunjukkan sikap permusuhan defensif ataupun sikap agresif..
Referensi : kelas-sains
+ comments + 4 comments
waw. . makasi bgt yak. tau deh tntang kucing ane gan
Bujug dah.... Ue kaga tau bro. Kucing ue si Jenggo barusan ue cukur kumis ama bulu matanya, maksud ue biar lebih ganteng. Maaf ya Jenggo!
Baru tau aku, sempet penasaran apa fungsinya untung ada artikel ini jadi saya tau fungsinya apa, padahal saya demen mainin kumisnya tapi skrg tau banyak pembuluh darah disekitar akar kumis jadi gak berani mainin lagi hahaha
Makasih infonya yah, sangat berguna bagi yang memiliki kucing :)
Maksih infonya gan :) kalau untuk sensitifitas benda skitar nya ane dah tau..klau fungsi untuk komunikasi antar kucing baru tau ane.. thnks infonya:)..hehe
Post a Comment
Komentar anda adalah masukan yang sangat berharga bagi kami. Berikan komentar anda untuk membantu kami menjadi lebih baik. Mari budayakan berkomentar yang membangun. ^_^