Mengapa Kucing Sering Mengedipkan Mata???

Sunday, May 19, 20130 comments

ilustrasi gambar kucing berkedip
Seringkali kita melihat kucing kesayangan kita mengedipkan mata kepada kita. Apakah itu artinya si kucing ini genit dan mencoba menggoda kita??? Hmm, mungkin iya, mungkin juga tidak.

Salah satu cara kucing berkomunikasi adalah mengan menggunakan tatapan mata mereka. Kucing yang  menatap kucing lain dengan tatapan tanpa kedip dan tajam adalah sebuah agresi untuk membuat kucing lain menjauh darinya atau wilayahnya. Lalu apa artinya jika kucing berkedip kepada kita???

Kucing berkedip merupakan lawan dari menatap tanpa kedip. Kucing berkedip untuk menunjukkan persahabatan. Kucing akan mengedipkan matanya kepada kucing lain untuk menunjukkan bahwa mereka bersahabat. Begitu juga ketika mereka mengedipkan mata kepada majikannya.

Untuk menguji teori tersebut, anda bisa mencobanya sendiri kepada kucing kesayangannya. Saat kucing anda menatap anda, cobalah anda kedipkan mata anda, kemungkinan besar kucing kesayangan anda akan membalas kedipan anda.

Terus terang, saya sendiri belum pernah mencobanya. Namun sepertinya masuk akal juga sih. ^_^

Referensi : cats about
credit image : opera kattene
Share this article :

Post a Comment

Komentar anda adalah masukan yang sangat berharga bagi kami. Berikan komentar anda untuk membantu kami menjadi lebih baik. Mari budayakan berkomentar yang membangun. ^_^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Blog Archive

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Kucing gue - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger