Kucing ini terjebak di dalam kap mobil selama 2 minggu

Sunday, May 26, 20130 comments

Foto Princess, kucing yang terjebak di dalam kap mobil selama 2 minggu
Pada tanggal 7 Mei 2013, Prncess, kucing hitam milik Julie Tansley (40) dari Nottingham, menghilang dari rumah. Sang pemilik pun mencarinya kemana-mana tetapi tidak juga menemukannya. Waktu pun terus berjalan hingga 2 minggu kemudian Julie menemukan si kucing berada di dalam kap mobil BMW nya.

Suatu hari, Julie yang mengendari mobil BMW nya tersebut mendapati lampu peringatan di dashbord mobilnya menyala. Menurut buku manual, lampu peringatan menyala lantaran ada masalah pada bagian pendingin. Julie pun segera membuka kap mobilnya.

Alangkah terkejutnya Julie, ketika dia membuka kap mobilnya, dia mendapati Princess, kucing kesayangannya, terjepit di sela-sela onderdil mesin mobil. Julie pun segera mencari bantuan karena tidak tahu apa yang harus dilakukannya.

Dibantu oleh seorang mekanik dan juga temannya, Julie membongkar satu per satu onderdil untuk dapat mengeluarkan kucing hitam kesayangannya. Butuh waktu sekitar 48 menit hingga si kucing dapat dikeluarkan dengan selamat.

Ajaibnya, si kucing sama sekali tidak mengalami luka serius. Hanya saja badannya menjadi terlihat lebih kurus karena sudah tidak makan selama 2 minggu. 

Belum diketahui bagaimana si kucing bisa terjebak di tempat tersebut. Namun yang pasti selama berada di dalam kap mobil, si kucing sudah berkeliling kota Nottingham selama 2 minggu dan menempuh jarak sampai ratusan mil, tanpa dia sadari.. ^_^

Referensi : dailymail
Share this article :

Post a Comment

Komentar anda adalah masukan yang sangat berharga bagi kami. Berikan komentar anda untuk membantu kami menjadi lebih baik. Mari budayakan berkomentar yang membangun. ^_^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Blog Archive

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Kucing gue - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger