Pages

Monday, September 30, 2013

Colonel Meow, Kucing Dengan Bulu Terpanjang di Dunia Menurut Guinness World Records

Foto Colonel Meow, Kucing Dengan Bulu Terpanjang di Dunia Menurut Guinness World Records
Sebelumnya kita pernah membahas kucing yang satu ini sebagai salah satu kucing yang fenomenal di internet. Namanya adalah Colonel Meow, seekor kucing dengan muka 'paling kejam' di dunia. Dan kini si kucing hadir lagi dengan sebuah gebrakan baru. Dia menyabet gelar "Kucing dengan bulu terpanjang di dunia" versi Guinness World Records.

Colonel Meow merupakan seekor kucing hybrid Himalayan-Persian yang berasal dari Seattle, Washington, USA, yang memiliki bulu yang sangat panjang. Di usianya yang baru 2 tahunan ini, bulunya sudah mencapai panjang 22,87 cm (9 inch).

Pemiliknya, Anne Marie Avey dan Eric Rosario, memberi nama kucing kesayangannya ini 'Colonel Meow' juga karena bulu panjangnya tersebut yang dibuat awut-awutan hingga menampilkan kesan yang 'sadis' bukan 'cute' seperti kebanyakan kucing lainnya.
"Kita tahu, dia (Colonel Meow) adalah kucing terbaik di dunia, tetapi dengan tercatat di buku Guinness World Records akan membawanya ke level yang lebih tinggi." ungkap Anne Marie seperti dikutip dari situs resmi guinnessworldrecords.com.
Namun diperlukan sebuah pengorbanan besar bagi Anne dan pasangannya untuk memecahkan rekor tersebut. Bulu si kucing yang lebat dan panjang tersebut banyak yang rontok di dalam rumah. Semua yang ada di rumah menjadi penuh bulu sehingga perlu sering-sering dibersihkan.

Colonel Meow yang diadopsi dari Himalayan & Persian Society, harus disikat bulunya 2 hingga 3 kali seminggu. Dan rutinitas tersebut menjadi pekerjaan tambahan bagi Anne dan Eric. Pasangan tersebut mengatakan mereka tidak pernah menggunakan produk khusus untuk kucingnya tersebut. Mereka hanya menggunakan air dan sikat untuk membersihkan kotoran di bulu si kucing.

Pengukuran bulu Colonel Meow dilakukan oleh 3 orang dokter hewan secara terpisah. Hasil pengukuran didapatkan dengan mengambil nilai rata-rata dari 10 helai rambut yang diukur. Hasil pengukuran tersebut kemudian dikirim kepda Guinness World Record untuk diverifikasi.
"Colonel Meow sedang dipersiapkan untuk menjadi bintang, dan saya tahu kucing berbulu tersebut akan menjadi sebuah berita besar. Dia adalah makhluk yang mengagumkan, dan dia akan menginspirasi orang-orang di seluruh dunia untuk memecahkan recornya dan mulai mencabut bulu kucing peliharaan mereka masing-masing untuk diukur panjangnya. Dengan bangga kita menyambungnya dalam keluarga Guinness World Records. " ungkap Guinness World Records Editor-in-Chief, Craig Glenday.
Sebelum tercatat di Guinness World Records sebagai Kucing dengan bulu terpanjang di dunia, Colonel Meow sebenarnya sudah begitu populer di dunia maya. Dia bahkan sudah memiliki akun facebook, website, dan YouTube channel sendiri dengan ribuan penggemar dan jutaan views.

No comments:

Post a Comment

Komentar anda adalah masukan yang sangat berharga bagi kami. Berikan komentar anda untuk membantu kami menjadi lebih baik. Mari budayakan berkomentar yang membangun. ^_^