Setelah pemerintah daerah West Hollywood mengeluarkan larangan jual-beli hewan piaraan anjing dan kucing pada tahun 2010 lalu, kini pemerintah kota L.A juga mengeluarkan peraturan serupa dan sudah berlaku sejak musim gugur tahun 2012 kemarin.
Alasannya tentu saja untuk melindungi kucing dan anjing dari kondisi peternakan yang kejam dan tidak berperikehewanan. Namun aturan ini sepertinya akan terasa hambar, mengingat masih ada internet yang setiap hari menjajakan iklan penjualan anak kucing dan anjing.
Kebanyakan konsumen membeli anak anjing dan kucing di internet karena mereka yakin itu berasal dari breeder (peternak) yang kompeten. Dan mereka tertarik membeli karena gambar yang ditampilkan pada iklan terlihat sangat lucu. Namun pada kenyataannya, tempat peternakan kucing tersebut tidaklah sebaik yang ditampilkan di internet. Kebanyakan memiliki kondisi yang tidak layak.
Dengan bantuan seorang aktor sekaligus aktifis, Ben Stein, organisasi International Fund for Animal Welfare mengeluarkan hasil study mengenai penjualan anak anjing di Los Angeles. Hasilnya adalah sebagai berikut :
Diperkirakan 62% dari 10.000 iklan online penjualan anak anjing telah diperiksa dalam 1 hari, termasuk di dalamnya peternak anjing. Seluruh iklan yang diperiksa ditemukan sebanyak setengah juta binatang piaraan dijual oleh 9 website besar.
O iya, sebenarnya bagi muslim memelihara kucing itu tidak apa-apa, tetapi memakan uang hasil jual beli kucing itu tidak boleh. Makanya di situs ini kami tidak menerima iklan dari pembaca yang ingin menjual kucing mereka, kalau ingin menjual aksesories dan produk perawatan kucing, kami akan memberikan space gratis di halamn khusus, kalau ada yang berminat.
Referensi : blogs.laweekly
No comments:
Post a Comment
Komentar anda adalah masukan yang sangat berharga bagi kami. Berikan komentar anda untuk membantu kami menjadi lebih baik. Mari budayakan berkomentar yang membangun. ^_^