Kandang kucing yang baik dan nyaman akan membuat si kucing merasa betah untuk berada di dalamnya. Membeli kandang kucing biasanya menjadi opsi pertama para pemilik kucing dari pada membuatnya. Namun sebenarnya kita juga bisa membuatnya sendiri kok.
Mungkin ongkosnya tidak jauh berbeda dengan kandang yang beli jadi. Namun kepuasan dari menghasilkan sebuah karya cipta saya rasa lebih membanggakan daripada membeli yang sudah jadi. Namun, keputusan finalnya tetap di tangan anda.
Jika anda berniat untuk membuat kandang kucing sendiri, ada beberapa aspek yang perlu anda ketahui. Dari aspek bahan, kenyamanan, dan sirkulasi udara. Dan berikut ini ada beberapa hal yang mungkin bisa anda jadikan sebagai acuan.
- Pilih bahan aluminium sebagai kerangka kandang karena bahan ini tidak berkarat dan ringan.
- Sesuaikan ukuran kandang dengan ukuran dan jumlah si kucing. Biasanya seekor kucing seberat 4 kg butuh kandang sebesar 90 x 63 x 65 cm. Dan akan lebih baik satu kucing dapat satu kandang. Anda tentu paham kalau kucing itu binatang soliter, bukan binatang yang senang kumpul-kumpul.
- Buat bentuk kandang dengan sirkulasi udara yang baik. Jangan terlalu rapat, tetapi jangan pula terlalu renggang, takutnya nanti kepala kucing bisa kejepit karena merasa bisa keluar melewati celah kandang.
- Ukuran pintu kandang juga sebaiknya sesuai dengan ukuran tubuh si kucing. Tidak lucu kan kalau si kucing kejepit di pintu kandang cuma karena perut si kucing yang gendut tidak muat di pintu kandang???
Nah, saya rasa point-point tersebut sudah cukup. Namun kalau saya sendiri cenderung lebih senang membebaskan si kucing tanpa kandang. Karena saya tidak pernah memelihara kucing lebih dari satu. So, saya bebaskan saja si kucing mau kemana, yang penting masih di dalam ruangan. Tidurnya juga biasanya satu kasur. So, saya tidak begitu membutuhkan kandang kucing. ^_^
Referensi : kucingmania
+ comments + 3 comments
Terima kasih Infonya gan
Info unik, dan menarik..
Terima Kasih Info nya
bila berminat mempunyai rumah idaman, silah kan kunjungi disini, banyak pilihannya
Terima Kasih...
Hmm membuat kandang kucing sendiri memang tidak terlalu susah asal ada panduannya ya gan. Makasih infonya
Post a Comment
Komentar anda adalah masukan yang sangat berharga bagi kami. Berikan komentar anda untuk membantu kami menjadi lebih baik. Mari budayakan berkomentar yang membangun. ^_^