Manusia klepto mungkin sudah bukan hal yang asing lagi bagi kita. Namun bagaimana jika yang klepto tersebut adalah seekor kucing? Ha ha sepertinya tidak layak kalau disebut klepto, tapi lebih layak kalau disebut kucing unik lucu menggemaskan. ^_^
Seekor kucing yang bernama Milo milik Kirsten Alexander ternyata memiliki hobi yang unik. Dia sudah mengoleksi sekitar 26 set kunci yang diambil dari tetangga rumah Kirsten sejak beberapa bulan sebelumnya, tanpa diketahui oleh Kirsten.
Namun akhirnya Kirsten tahu juga setelah mendapati Milo pulang ke rumah dengan satu set kunci tersangkut di kalung magnetik yang dikenakannya di leher Milo. Sebenarnya kalung magnetik tersebut adalah 'kunci masuk' pintu khusus kucing yang Kirsten buatkan untuk Milo. Dengan pintu yang hanya bisa dibuka dengan mendekatkan kalung magnetik tersebut ke pintu, maka kucing lain tidak akan dapat masuk ke rumah Kirsten dan mencuri makanan Milo.
Ternyata tanpa disengaja kalung magnetik yang dikenakan oleh Milo membuat beberapa barang metal milik tetangga mereka yang didatangi Milo tersangkut di kalung tersebut. Seperti kunci-kunci itu misalnya.
Semula warga sekitar rumah Kirsten di Stoke Newington, timur laut London, mengira mereka lupa menaruh kunci-kunci mereka. Namun karena kehilangan kunci mereka terjadi secara berulang, mereka mulai curiga kalau ada yang sengaja mengambilnya.
Dan setelah ketahuan kalau ternyata Milo adalah 'pelaku' dari kejadian tersebut, Kirsten pun segera melakukan pencarian di sekitar rumahnya. Dan akhirnya didapatlah 12 set kunci di taman yang terletak belakang
rumahnya, 8 set kunci di dalam rumah, dan 6 set kunci di halaman
rumah tetangganya. Selain kunci, Kirsten juga menemukan beberapa benda metal lainnya di sekitar rumah seperti paku, pin, dan sekrup.
"Saya memang tidak tahu Milo menyelinap ke rumah tetangga dan secara tidak sengaja mengambil kunci-kunci mereka. Saya sudah mengembalikan kunci tersebut, nasib baik tetangga tidak marah dan menganggap kejadian itu sebagai sesuatu yang lucu." ungkap Kirsten Alexander dikutip dari zonaunik.com.Referensi : zonaunik
No comments:
Post a Comment
Komentar anda adalah masukan yang sangat berharga bagi kami. Berikan komentar anda untuk membantu kami menjadi lebih baik. Mari budayakan berkomentar yang membangun. ^_^