Pages

Sunday, November 18, 2012

Venus, kucing yang memiliki 2 wajah [video]

Venus, kucing yang memiliki 2 wajah
Seekor kucing yang bernama Venus diketahui memiliki 2 wajah. Dua wajah yang saya maksud adalah benar-benar 2 wajah, bukan 2 kepala. Wajah Venus terbagi sama rata menjadi 2 bagian dimana sisi wajah bagian kanan berwarna hitam dengan mata berwarna hijau, sedangkan sisi wajah bagian kiri berwarna kecokelatan dengan warna mata biru.
Bola mata berwarna biru yang dimiliki Venus juga merupakan sebuah misteri yang lainnya lagi. Biasanya mata biru hanya dimiliki oleh kucing Siam atau kucing berbulu putih lainnya. Namun entah kenapa Venus bisa memiliki bola mata berwarna biru, padahal pada umumnya kucing sejenis Venus memiliki bola mata berwarna kuning atau hijau.
Fenomena ini tergolong amat sangat langka, dan bahkan belum bisa dijelaskan secara detail oleh sains.  "Dia (Venus) adalah salah satu misteri." Ungkap Leslie Lyons, seorang profesor dari University of California, dikutip dari kompas.com.
Beberapa laporan menyebutkan bahwa Venus merupakan jenis kucing Chimera yaitu jenis kucing yang memiliki dua tipe DNA yang terjadi akibat fusi dari dua buah embrio. Dalam mitologi sendiri Chimera dikenal sebagai seekor monster yang memiliki bentuk tubuh hasil gabungan dari berbagai jenis hewan.
Sebenarnya kucing Chimera bukanlah jenis kucing yang langka. Jenis kucing ini banyak ditemui pada kucing ras tortoiseshell jantan. Dan ekstra kromosom X yang dimilikinya ditandai dengan bulu berwarna hitam dengan tutul-tutul orange. Namun seekor kucing betina sudah memiliki 2 kromosom X sejak dilahirkan. Sehingga hal ini mematikan teori kalau Venus adalah jenis Chimera.
Teori yang pasti mengenai kenapa Venus bisa memiliki 2 wajah masih belum bisa dijelaskan dengan seksama hingga saat ini. Perlu dilakukan beberapa rangkaian tes DNA utnuk meneliti fenomena Venus.
Namun terlepas dari itu semua, Venus sudah menjadi sosok kucing yang sangat populer. Bahkan Venus sudah memiliki laman Facebook sendiri, serta beberapa video di Youtube. kalau anda penasaran seperti apa wujud dari kucing fenomenal ini, silakan lihat saja video Youtube di bawah ini!!!
Referensi : sains.kompas

No comments:

Post a Comment

Komentar anda adalah masukan yang sangat berharga bagi kami. Berikan komentar anda untuk membantu kami menjadi lebih baik. Mari budayakan berkomentar yang membangun. ^_^