Tiger, seekor kucing yang menyelamatkan seorang nenek 97 tahun dari serangan 4 ekor anjing pitbull

Monday, December 24, 20123comments

gambar anjing vs kucing
Mungkin kejadian ini adalah kisah Daud vs Jalut (David vs Goliath) versi modern. Dimana seekor kucing yang bernama Tiger dengan gagah berani menghadang 4 ekor anjing Pit Bull yang hendak menyerang seorang nenek berumur 97 tahun yang bernama Sophie Thomas.
Kejadian itu terjadi ketika nenek tersebut sedang memetik bunga dandelion di kebun miliknya. Tiba-tiba 4 ekor anjing pitbull masuk ke dalam kebunnya dan mengepung Sophie. Mereka terus berputar-putar mengelilinginya. Salah satu anjing pitbull tersebut hendak menyerangnya, tetapi dia berhasil memukul kepala si anjing dan anjing tersebut pun mundur. Kemudian anjing yang lain hendak menyerangnya juga. Shopie pun merasa ketakutan dan badannya terasa kaku, hingga tiba-tiba kucing peliharannya yang bernama Tiger melompat dan menghadang keempat pitbull tersebut.
Tiger berhasil mengalihkan perhatian keempat pitbull tersebut untuk mengejarnya berlari ke garasi, sehingga Sophie punya kesempatan untuk menyelamatkan diri dan masuk ke dalam rumah. Sophie pun segera mencuci luka-lukanya di wastafel sambil berharap-harap cemas memikirkan keselamatan kucing kesayangannya yang dikejar 4 ekor anjing ptbull. Hingga beberapa saat kemudian, hatinya sangat lega karena mendapati Tiger berada di depan pintu dengan selamat.
"Saya sangat bersyukur kepada Tuhan karena sudah mengirim kucing saya (Tiger), karena dialah satu-satunya yang benar-benar membuat saya bisa melarikan diri." ungkap Thomas Sophie seperti dikutip dari upnorthlive.com
Anjing-anjing pitbull tersebut sebenarnya adalah anjing milik tetangga yang tinggal di belakang rumah Sophie. Pemiliknya, Ann Daniels, mengatakan kejadian tersebut adalah sebuah kecelakaan. Beberapa kaca jendela dan pintu di rumahnya pecah sehingga anjing-anjingnya dapat keluar. Daniels pun berjanji akan sesegera mungkin memperbaikinya sehingga kejadian serupa tidak akan terjadi lagi.
Akibat kejadian tersebut Daniels harus membayar denda sebesar $300 dan anjing-anjingnya tersebut harus masuk ke karantina selama 10 hari. Nah loh!!! Memelihara anjing penjaga itu dapat membahayakan tetangga sekitar kan???  Untung si nenek mempunyai Tiger, si kucing pemberani.

Referensi : upnorthlive
Share this article :

+ comments + 3 comments

December 25, 2012 at 9:04 PM

Info yang baguz.....!!
Menarik sekali....!!

Mohon kunjungan baliknya yaa....
Dan saya juga sangat berterima kasih sekali kalau anda berkenan FOLLOW dan Backlink Blog sederhana saya.... :-)

Title: Zamrud News
( www.zamrudnews.com )

March 20, 2013 at 2:26 AM

mungkin krna namanya kan nama adalah doa . diberi nama tiger yang artinya macan terbukti keberaniannya seperti macan yg melawan 4 pitbull.

Anonymous
January 26, 2014 at 8:46 AM

Sedih bgt ya banyak berita soal anjing menyerang manusia. Memang benar anjing itu kurang cocok dipelihara di dalam rumah, karena mereka itu punya insting yg kadang pemiliknya pun tidak bisa menduga. Anjing boleh dipelihara tapi dipelihara sebagai penjaga rumah, dengan cara dibuatkan rumah khusus anjing di halaman rumah dan diberikan makanan setiap harinya agar kebutuhannya tercukupi. Selain itu pemilik anjing juga harus terus mengawasi anjingnya agar kejadian seperti diatas tidak terulangi lagi. Saya sendiri phobia sama anjing karena sudah beberapa kali saya dikejar dan hampir diserang baik oleh anjing liar maupun anjing tetangga, dari yang ukuran kecil hingga besar. Pokoknya saya membayangkannya saja sudah takut. Saya lebih memilih kucing untuk dipelihara di rumah, walaupun banyak org yg berpendapat kucing itu manja dan tidak bisa diajak bermain, tapi mereka tidak tahu jika kucing itu loyal luar biasa dengan pemiliknya. Ga percaya?? Contoh berita diatas adalah salah satu buktinya hehe

Post a Comment

Komentar anda adalah masukan yang sangat berharga bagi kami. Berikan komentar anda untuk membantu kami menjadi lebih baik. Mari budayakan berkomentar yang membangun. ^_^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Blog Archive

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Kucing gue - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger